Minggu, 18 November 2012

Murdoch: Media Yahudi Bias dalam Isu Krisis Gaza


Foto : Rupert Murdoch (AFP)
Foto : Rupert Murdoch (AFP)
LONDON - Taipan media Rupert Murdoch mengutarakan kekecewaannya terhadap berita-berita dari media Yahudi terhadap isu krisis Gaza. Pria yang diakui sebagai suporter Israel itu langsung membuat komentar yang kontroversi mengenai isu ini.

"Mengapa media Yahudi secara konsisten menyuarakan sikap anti-Israel dalam krisis itu?," ujar Murdoch dalam akun Twitternya, seperti dikutip Daily Mail, Senin (19/11/2012).

Ucapan kontroversi itu muncul setelah Gedung Putih menyatakan bahwa, Israel berhak mempertahankan dirinya atas serangan roket yang muncul dari Jalur Gaza. Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama juga menyuarakan dukungannya dengan tegas terhadap serangan Israel ke Gaza.

"Israel memiliki hak untuk aman dari serangan misil yang masuk ke wilayahnya. Bila hal ini bisa dicapai tanpa serangan ke Gaza, ini cukup baik. Bahkan hal ini tidak hanya menjadi yang terbaik bagi warga Gaza, melainkan juga bagi warga Israel, karena pasukan Israel di Gaza mengemban tugas yang berat," ujar Obama ketika berkunjung ke Thailand.

Serangan udara yang baru saja dilakukan Israel juga menewaskan 11 orang warga Palestina di Jalur Gaza. Negeri Yahudi itu pun masih mempertimbangkan adanya serangan lainnya bila kelompok bersenjata di Jalur Gaza masih menembakkan roket ke wilayah Israel.

0 komentar:

Posting Komentar